Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Resep Gurami Acar Kuning

Resep yang akan kami posting selanjutnya adalah resep gurami masak acar kuning. Ikan gurami goreng yang dipasu dengan segarnya acar wortel dan mentimun menjadikan kita lebih bersemangat dalam menyantap makanan. Berikut kami sajikan resepnya
Bahan-bahan :
* 500 gr ikan gurami
* 1 sdt garam
* 1 buah jeruk lemon, gunakan perasan airnya
* 8 buah cabe rawit, biarkan utuh
* 2 buah mentimun, buang bagian dalamnya lalu iris
menyerupai korek api
* 3 buah wortel, iris menyerupai korek api
* 200 ml air
* 1/2 sdt garam
* 1 sdm gula pasir
* 1 sdt cuka
* minyak goreng secukupnya
Bumbu yang dihaluskan :
* 5 butir bawang merah
* 4 siung bawang putih
* 3 butir kemiri
* 3 cm kunyit
* 4 buah cabai rawit
Cara membuat gurami acar kuning :
* Pertama-tama cuci bersih ikan gurami, buang kotorannya kemudian lumuri dengan garam dan air jeruk hingga rata, diamkan selama 20 menit. Setelah itu goreng dalam minyak yang panas hingga matang dan kering. Tiriskan.
* Panaskan 3 sdm minyak, tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum, lalu tambahkan air, biarkan hingga mendidih kemudian masukkan wortel, tambahkan garam, gula pasir dan cuka serta cabai rawit utuh, masak hingga wortel setengah matang. Kemudian masukkan mentimun, masak hingga air agak menyusut. Sesaat sebelum api dimatikan, masukkan ikan gurami goreng, aduk sebentar lalu matikan api
* gurami masak acar kuning telah siap untuk disajikan.

Post a Comment for "Resep Gurami Acar Kuning"