FArt-Colection

Resep Es Podeng

es podeng
Es Podeng merupakan salah satu minuman tradisional yang masih banyak digemari. Es podeng merupakan es puter santan ( sekarang lebih dikenal es krim ) yang dipadu dengan berbagai bahan, seperti tape ketan hitam, roti tawar, dll menjadikan minuman ini masih memiliki tempat tersendiri di hati masyarakat. Langsung saja kita simak resep membuat es podeng
Bahan-bahan :
* es puter santan siap pakai secukupnya
* 300 gr buah alpukat, keruk dengan sendok
* 1 bungkus agar-agar
* 1000 ml air
* 100 gr gula pasir
* 100 gr sagu mutiara

* 3 lembar roti tawar, potong dadu
* 100 gr tape ketan hitam
* 4 sdm susu kental manis
Pelengkap :
* kacang tanah, sangrai lalu gerus kasar
* meses coklat
Cara membuat es podeng :
* Panaskan 1 liter air bersama gula pasir, setelah itu tambahkan agar-agar, aduk-aduk hingga mendidih. Matikan api lalu biarkan dingin, setelah dingin potong agar-agar dadu 1 cm.
* Didihkan air, masak sagu mutiara hingga lunak, tiriskan
* Penyajian : Letakkan dalam mangkuk atau gelas saji, potongan agar-agar, sagu mutiara, daging buah alpukat, tape ketan hitam dan roti tawar, kemudian di atasnya beri 2 atau 3 scrup es puter, taburi dengan kacang tanah dan meses coklat, terakhir tambahkan susu kental manis secukupnya. Es podeng siap disajikan

Post a Comment