Resep yang akan kita peragakan kali ini adalah resep yang sangat mudah dan memiliki penggemar yang sangat banyak, yakni tempe penyet sambal bawang. Tempe goreng yang dipenyet dengan sambal mentah ini memang sangat digemari oleh masyarakat. Selain proses pembuatan yang mudah juga rasanya yang memang mantap. Langsung saja kita simak resepnya.
Bahan-bahan :
Tempe goreng :
* 1 papan tempe, potong tebal 1 cm
* 1 sdt garam
* 1 siung bawang putih, haluskan
* 1/2 sdt ketumbar butiran, haluskan
* 2 cm kunyit, haluskan
* 50 ml air
* minyak untuk menggoreng
Bahan sambal :
* 3 siung bawang putih
* 10 buah cabai rawit ( sesuai selera pedasnya bisa ditambah atau dikurangi )
* 1/4 sdt garam
* 1/2 sdt gula pasir
* 1/2 sdt terasi bakar / goreng
Pelengkap :
* Daun singkong rebus
* Selada air rebus
* Daun kemangi
* mentimun
Cara membuat tempe penyet sambal bawang :
* Tempe goreng : Campurkan air bersama bawang putih, ketumbar, kunyit dan garam, aduk hingga tercampur rata. Lalu rendam tempe yang telah dipotong selama 10 menit. Setelah itu goreng tempe hingga matang dan berwarna kecoklatan. Angkat, tiriskan
* Sambal : Siapkan cobek, gerus cabai rawit bersama bawang putih, garam , gula pasir dan terasi. Setelah agak halus lalu tambahkan tempe goreng di atasnya, kemudian gerus kasar.
* Tempe penyet sambal bawang siap disajikan bersama nasi putih dan bahan pelengkap.
Resep Tempe Penyet Sambal Bawang
... minutes read
tempe penyet, sambal bawang
Tags:
sambal
Post a Comment