FArt-Colection

Resep Rica Sapi Pedas

resep rica sapi pedas
Resep yang akan kami postingkan berikut ini adalah resep rica sapi pedas. Resep rica kali ini kami menggunakan santan agar terasa lebih gurih. Sedangkan untuk bahan daging sapi yang digunakan adalah bagian has dalam yang sedikit mengandung lemak. Berikut resepnya
Bahan-bahan :
* 500 gr daging sapi tanpa lemak, potong ukuran agak kecil sekitar 2 cm dengan lebar 1 cm
* 400 ml santan dari 1/2 butir kelapa

* 2 lembar daun salam
* 2 lembar daun jeruk
* 2 batang serai, memarkan
* 2 cm lengkuas, memarkan
* 2 cm jahe, memarkan
* 1 buah tomat besar, rajang
* 1 sdt garam
* 1 sdt gula pasir
* 1/2 sdt lada bubuk
* 5 sdm minyak goreng
Bumbu yang dihaluskan :
* 7 butir bawang merah
* 4 siung bawang putih
* 10 buah cabe merah keriting
* 10 buah cabe rawit merah
Cara membuat rica sapi pedas :
* Pertama-tama panaskan minyak lalu tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum, tambahkan daun salam, daun jeruk, serai, lengkuas, jahe dan tomat, aduk-aduk kemudian masukkan daging, aduk dan masak hingga daging berubah warna ( setengah matang )
* Tuangkan santan kemudian tambahkan garam, gula pasir dan lada bubuk, setelah itu kecilkan api dan masak sambil sering di aduk hingga kuah santan agak mengering dan daging empuk serta bumbu meresap.
* Rica sapi pedas telah siap untuk disajikan

Post a Comment