Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Resep Tumis Buncis Bakso

Bagi sebagian orang yang super sibuk tetapi tetap ingin menyiapkan sajian masakan bagi keluarga di rumah, bisa mencoba resep yang satu ini, yakni resep tumis buncis bakso. Selain cepat dalam proses memasaknya, bahan-bahannya pun sangat mudah didapat serta memiliki kandungan protein yang tinggi. Mari kita simak resep membuat tumis buncis bakso 
Bahan-bahan :
* 300 gr buncis, potong sekitar 4 cm
* 150 gr bakso sapi, iris-iris
* 3 siung bawang putih, geprak kemudian rajang halus
* 2 buah cabe merah besar, iris serong tipis
* 2 cm lengkuas, memarkan
* 2 cm jahe, memarkan
* 1/2 sdt garam
* 1/2 sdt gula pasir
* 1/4 sdt merica bubuk
* 1 sdm saus tiram
* 1 sdt kaldu bubuk
* 50 ml air
* 3 sdm minyak sayur
Cara membuat tumis buncis bakso :
* Pertama-tama panaskan 3 sdm minyak sayur, tumis bawang putih hingga harum, tambahkan cabe merah, lengkuas dan jahe, aduk hingga layu, lalu masukkan buncis, aduk-aduk hingga buncis sedikit berubah warna.
* Setelah buncis berubah warna kemudian masukkan irisan bakso sapi, dan masukkan air, tambahkan garam, gula pasir, merica bubuk, kaldu bubuk dan saus tiram. Masak hingga buncis matang dan air munyusut. Matikan api
* Tumis buncis bakso telah siap untuk disajikan

Post a Comment for "Resep Tumis Buncis Bakso"